Polsek Kroya Amankan Lima Botol Miras Jenis Ciu Dalam Patroli KRYD Mandiri 

    Polsek Kroya Amankan Lima Botol Miras Jenis Ciu Dalam Patroli KRYD Mandiri 

    Indramayu, - Polsek Kroya jajaran Polres Indramayu Polda Jabar berhasil mengamankan 5 botol minuman keras jenis ciu dalam operasi Patroli KRYD Mandiri. 

    Tindakan ini dilakukan untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas (Ketertiban dan Keamanan Masyarakat) serta pelanggaran hukum lainnya yang mungkin timbul akibat penyalahgunaan miras.

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Kroya, Iptu H. Raswin, menjelaskan bahwa minuman keras tersebut berhasil diamankan dari warga di Kecamatan Kroya Kabupaten Indramayu.

    Penyitaan minuman keras ini dilakukan sebagai upaya pencegahan dan penegakan hukum terkait peredaran miras, kata Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah, Minggu (11/2/2024)

    Barang bukti berupa 5 botol ciu tersebut kemudian diamankan di Mako Polsek Kroya dan telah dibuatkan Surat Tanda Penerimaan (STP) sebagai bukti penerimaan barang bukti. 

    Iptu H. Raswin juga menghimbau masyarakat untuk tidak terlibat dalam penyalahgunaan minuman keras yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan di lingkungan mereka.

    “Operasi Ops Cipta Kondisi yang dilaksanakan oleh Polsek Kroya merupakan bagian dari upaya Polri dalam menjaga Kamtibmas dan melindungi masyarakat dari dampak buruk peredaran minuman keras, ” tegas Kapolsek.

    Kroya

    Kroya

    Artikel Sebelumnya

    TNI-POLRI Bersinergi Bhabinkamtibmas Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Cegah Kriminalitas, Kapolsek Kroya Iptu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Viral Video Oknum Anggota Polsek Sumenep Kota Tantang Carok, Ini Penjelasan Polres Sumenep

    Ikuti Kami